10 Rekomendasi Model Gantungan Baju Dari Kayu dan Besi

Siapa disini yang masih kesal melihat lemari baju berantakan karena ulah pasangan yang tidak hati-hati saat mengambil baju dari tumpukannya. Mungkin Anda bisa mengalihkan seluruh atau sebagian cara menyimpan baju yang pada mulanya dilipat menjadi dengan cara digantung. Selain lebih mudah dan praktis, menyimpan baju dengan cara ini tidak akan memuat banyak ruang sehingga lemari Anda tidak akan terlihat penuh. Jika Anda ingin mencobanya, kami akan memberikan rekomendasi model gantungan baju dari kayu dan besi sebagai bahan referensi Anda.

Rekomendasi Model Gantungan Baju Dari Kayu dan Besi
Rekomendasi Model Gantungan Baju Dari Kayu dan Besi

Selain untuk menyimpan baju di lemari untuk menghindari lipatan pada baju, gantungan juga berfungsi untuk menjemur baju agar cepat kering dan untuk memajang baju di toko. Karena pada dasarnya sama-sama untuk menggantung pakaian, tentu perlu kita ketahui cara memilih gantungan yang tepat agar sesuai dengan penggunaan. Ikuti tips di bawah ini yuk agar Kalian lebih paham lagi.

Tips Memilih Model Gantungan Baju Dari Kayu dan Besi

Sebelum membeli gantungan baju Anda perlu mengetahui beberapa informasi yang akan kami berikan agar menemukan produk yang tepat dan cocok. Berikut sudah Sampurasun.co.id rangkum tips memilih model gantungan baju dari kayu dan besi :

1. Pilih Berdasarkan Jenis

Tips pertama saat memilih gantungan yaitu pilih berdasarkan jenisnya. Meski pada umumnya berguna untuk menggantung baju, namun gantungan terdiri dari beberapa jenis dengan fungsi khususnya masing-masing. Untuk gantungan besi dan kayu yang ringan, bisa digunakan untuk jenis pakaian yang ringan seperti kaos, kemeja atau pakaian berbahan katun untuk menghindari kusut. Untuk jenis pakaian rok atau celana, disarankan menggunakan gantungan dengan tambahan penjepit pada kedua sisinya yang bertujuan agar tidak merubah bentuk pinggang.

Berita Terkait  10+ Rekomendasi Merk Pembersih Lantai Paling Wangi Tahan Lama

2. Pilih Bahan Berkualitas

Tips yang kedua yaitu pilih berdasarkan bahan. Untuk memilih gantungan berbahan kayu dan besi perlu dipertimbangkan lagi kualitasnya. Gantungan dengan bahan kayu yang kuat dan kokoh cocok untuk jas, jaket, sweater atau pakaian bahan jeans sehingga mampu menopang berat dari pakaian tersebut. Sedangkan gantungan berbahan besi, pilih bahan yang tidak mudah karat agar bisa digunakan untuk menjemur pakaian pada saat basah sehingga tidak khawatir pakaian akan terkena kotoran karat dari gantungan tersebut.

3. Cek Keunggulannya

Tips yang terakhir yaitu periksa lagi fitur unggulan yang ditawarkan. Ada beberapa bentuk atau model gantungan yang bisa Anda pilih. Gantungan kayu dengan kedua ujungnya yang membulat dan lebih besar cocok untuk menggantung pakaian jas atau blazer guna menjaga bentuk bagian bahunya. Gantungan dengan bantalan bisa digunakan untuk pakaian yang berbahan ringan dan licin seperti gaun, gamis atau pakaian berbahan satin dan sutera untuk menghindari robek pada pakaian.

Rekomendasi Model Gantungan Baju Dari Kayu dan Besi

Setelah tadi sama-sama membahas tentang tips memilih gantungan yang tepat, selanjutnya akan kami berikan beberapa pilihan produknya. Berikut rekomendasi model gantungan baju dari kayu dan besi :

1. Hanger Baju Besi Set Warna

Hanger Baju Besi Set Warna
Hanger Baju Besi Set Warna

Spesifikasi Hanger Baju Besi Set Warna

Merk World Home
Jenis Hanger Dewasa
Bahan Besi
Warna Ungu, Pink, Tosca dan Cream
Rate 4.9
Harga Rp 19,000 – Rp 21,000 -an

Rekomendasi yang pertama ada model gantungan baju dari besi merk World Home. Gantungan dewasa premium ini terbuat dari besi yang kuat dan dibalut dengan bahan karet alam sehingga tidak licin dan pakaian tidak mudah jatuh. Tersedia 2 ukuran yaitu 40x19cm dan 30x19cm. Hanger ini memiliki alur sehingga lebih mudah untuk menggantung pakaian kering maupun basah.

2. Indokurnia Hanger Kayu

Indokurnia Hanger Kayu
Indokurnia Hanger Kayu

Spesifikasi Indokurnia Hanger Kayu

Merk Indokurnia
Jenis Hanger Dewasa
Bahan  Kayu
Warna Natural, Coklat, Hitam dan Putih
Rate 4.9
Harga Rp 5,000 – Rp 7,000 -an

Selanjutnya ada gantungan baju kayu distro dari merk Indokurnia dengan berbahan kayu berkualitas premium. Dibuat oleh pengrajin khusus menghasilkan hanger dengan permukaan yang halus dan glossy. Tersedia 4 varian warna yaitu warna natural, coklat, hitam dan putih. Keunggulan lainnya yaitu bagian hook dapat diputar 360°. Harga yang tertera di atas merupakan harga per 1 pcs.

Berita Terkait  10+ Celengan Yang Tidak Merusak Uang Kertas

3. Informa – Hanger Baju Anak

Informa - Hanger Baju Anak
Informa – Hanger Baju Anak

Spesifikasi Informa – Hanger Baju Anak

Merk Informa
Jenis Hanger Anak
Bahan Besi Metal
Warna Pink
Rate 4.9
Harga Rp 29,000 -an

Berikutnya ada contoh gantungan baju dari besi untuk pakaian anak dari merk Informa. Ukurannya sangat pas untuk menggantung baju anak yaitu berukuran 30 x 3.2 x 18.5 cm. Terbuat dari material metal berkualitas yang kokoh. Dalam satu set dengan harga 29 ribuan berisi 5 pcs hanger dengan warna pink yang menarik.

4. ES Hanger Baju Besi Tebal 3 mm

ES Hanger Baju Besi Tebal 3 mm
ES Hanger Baju Besi Tebal 3 mm

Spesifikasi ES Hanger Baju Besi Tebal 3 mm

Merk ES
Jenis Hanger Dewasa
Bahan Besi
Warna Silver
Rate 4.9
Harga Rp 55,000 -an

Rekomendasi selanjutnya dari merk ES yaitu gantungan baju besi untuk jualan yang tersedia 3 varian ukuran yaitu panjang 32cm, 42cm dan 45cm yang dapat disesuaikan dengan ukuran pakian. Bentuk lekukan V pada sisi atas gantungan untuk menggantung berbagai macam baju dan dilengkapi lengkungan kait gantungan sehingga dapat mencegah baju jatuh. Bahan berkualitas premium yang tahan karat sehingga tidak akan membuat baju menjadi kuning akibat terkena karat.

5. Hanger Kayu Jepit Besi

Hanger Kayu Jepit Besi
Hanger Kayu Jepit Besi

Spesifikasi Hanger Kayu Jepit Besi

Merk No Merk
Jenis Hanger Jepit
Bahan Besi dan Kayu
Warna Natural dan Coklat Tua
Rate 4.9
Harga Rp 9,500 -an

Berikutnya ada hanger ukuran dewasa dengan bahan kayu dan dilengkapi palang jepit besi. Gantungan baju untuk toko ini cukup multifungsi karena dapat digunakan untuk menggantung baju dan menjepit celana agar menjadi setelan pakaian. Hanger Kayu Jepit ini mempunyai panjang 45cm dan tebal kayu 12mm dan mempunyai Hook (Pengait) yang anti karat dengan tebal 3mm.

6. Hanger Baju Anak Motif Binatang

Hanger Baju Anak Motif Binatang
Hanger Baju Anak Motif Binatang

Spesifikasi Hanger Baju Anak Motif Binatang

Merk Joyleenbebe
Jenis Hanger Anak
Bahan Kayu
Warna Karakter Binatang Lucu
Rate 4.9
Harga Rp 13,500 -an
Berita Terkait  12 Rekomendasi Merk dan Model Keset Depan Rumah Terbaik (Review Terbaru 2023)

Rekomendasi selanjutnya ada gantungan baju unik dan lucu dari merk Joyleenbebe. Hanger berukuran panjang 27.5cm dan tebal 0.6mm dengan material kayu dan tidak mengandung pewarna yang berbahaya sehingga aman digunakan untuk semua jenis pakaian anak. Pilihan variannya banyak, dengan motif binatang dan warna yang menarik. Harga di atas merupakan harga per 1 pcs dengan minimal pembelian 3 pcs.

7. Zain Hanger Baju Dengan Palang Kayu

Zain Hanger Baju Dengan Palang Kayu
Zain Hanger Baju Dengan Palang Kayu

Spesifikasi Zain Hanger Baju Dengan Palang Kayu

Merk Zain
Jenis Hanger Dewasa
Bahan Kayu Sampang
Warna Natural
Rate 4.9
Harga Rp 59,000 -an

Rekomendasi gantungan baju kayu minimalis selanjutnya dari merk Zain. Hanger baju ukuran dewasa ini terbuat dari bahan kayu sampang berukuran 44 x 1,5 x 15cm dengan bagian hook terbuat dari bahan Stainless Steel. Warnanya yang natural sangat cocok digunakan untuk menggantung pakaian di lemari maupun untuk memajang baju di toko-toko.

8. Gantungan Kayu Untuk Mantel dan Jas

Gantungan Kayu Untuk Mantel dan Jas
Gantungan Kayu Untuk Mantel dan Jas

Spesifikasi Gantungan Kayu Untuk Mantel dan Jas

Merk Tidak Disebutkan
Jenis Hanger Jas
Bahan Kayu Solid
Warna Natural
Rate 5.0
Harga Rp 43,000 -an

Berikutnya ada contoh gantungan baju dari kayu untuk menggantung mantel atau jas. Terbuat dari bahan kayu solid berukuran 46cm menambah kesan berkulitas pada lemari pakaian dengan bagian kedua sisi yang membulat guna menjaga bentuk pakaian rajut, jaket atau Jas. Hanger ini cukup kuat untuk menahan pakaian yang berat.

9. Zain Hanger Jepit Besi

Zain Hanger Jepit Besi
Zain Hanger Jepit Besi

Spesifikasi Zain Hanger Jepit Besi

Merk Zain
Jenis Hanger Jepit
Bahan Kayu dan Besi
Warna Natural
Rate 4.8
Harga Rp 7,500 -an

Berikutnya ada gantungan baju kayu unik dengan dua besi penjepit di kedua sisinya. Terbuat dari perpaduan kayu yang anti rayap dan besi pada bagian hook. Terdapat karet pelindung di dalam kedua penjepitnya untuk menghindari bekas jepitan pada pakaian. Cocok digunakan untuk menggandung celana ataupun rok.

10. Zain Hanger Baju Tanpa Palang

Zain Hanger Baju Tanpa Palang
Zain Hanger Baju Tanpa Palang

Spesifikasi Zain Hanger Baju Tanpa Palang

Merk Zain
Jenis Hanger Dewasa
Bahan Kayu
Warna Natural, Coklat, dan Putih
Rate 4.8
Harga Rp 4,000 -an

Rekomendasi gantungan baju dari kayu yang terakhir yaitu dari merk Zain dengan model hanger tanpa palang. Berbahan kayu sampang berkualitas premium dengan hook berbahan stainless steel. Gantungan ini sangat cocok untuk menggantung pakaian di lemari maupun di distro pakaian. Untuk 1 pcs nya dibandrol dengan harga 4 ribuan saja.

Kesimpulan

Itulah tadi pembahasan kita kali ini mengenai rekomendasi model gantungan baju dari kayu dan besi beserta tips cara memilihnya. Semoga dari artikel ini Anda bisa menemukan produk yang tepat dan sesuai. Jangan ragu untuk membeli produk rekomendasi di atas karena sudah kami pilihkan dari yang terbaik. Sampai jumpa pada kesempatan berikutnya dengan pembahasan produk menarik lainnya.

/* */