10+ Rekomendasi Parfum Aroma Bayi Terbaik Yang Tahan Lama

Parfum Aroma Bayi merupakan sebuah produk yang sedang dicari oleh para ibu yang baru saja melahirkan sibuah hati. Bayi memiliki aroma dengan wangi yang sangat khas. Semua orang akan senang jika berdekatan dengan bayi karena wanginya yang sangat menyenangkan juga menenangkan. Aroma bayi berasal dari tubuh bayi itu sendiri, lebih tepatnya dari kelenjar keringat. Mengapa wanginya sangat khas dan menyenangkan? Itu karena asupan nutrisi yang didapatkan oleh bayi hanya ASI. Mari kenalan sama beberapa rekomendasi parfum aroma bayi terbaik yang telah di rangkum pada kesempatan ini.

Selain dari wangi dari tubuh bayi itu sendiri, ciri khas wangi aroma bayi bisa diperoleh dari produk perawatan bayi. Dimulai dari sabun mandi yang wangi dan melembutkan kulit. Lalu ditambah olesan minyak telon dengan wangi aromatherapy yang khas. Lotion atau bedak untuk menambah kelembutan pada kulitnya. Terakhir parfum atau baby cologne yang akan membuatnya wangi sepanjang hari walaupun berkeringat. Tak heran bukan jika wangi bayi sangat membuat siapapun didekatnya akan merasa senang dan nyaman.

Rekomendasi Parfum Aroma Bayi Terbaik
Rekomendasi Parfum Aroma Bayi Terbaik

Untuk mendapatkan aroma bayi yang sangat menyenangkan itu kamu tidak perlu menggunakan produk perawatan bayi secara lengkap. Cukup dengan menggunakan parfum aroma bayi, kamu sudah bisa mendapatkan wangi bayi yang tahan lama dan menenangkan. Para produsen parfum berinvoasi dalam memproduksi parfum dengan aroma bayi. Sekarang kamu akan dengan mudah mendapatkan parfum ini di pasaran baik secara offline maupun online. Disini kami akan memberikan rekomendasi parfum terbaik dengan wangi yang tahan lama untuk kamu.

Tips Memilih Parfum Aroma Bayi Yang Tepat

Ketika akan membeli parfum aroma bayi tentu tidak boleh asal. Kamu harus perhatikan beberapa point penting dalam memilih parfum yang tepat. Berikut tips memilih parfum yang tepat untuk kamu :

1. Perhatikan Aromanya

Aroma parfum bayi memiliki ciri yang sangat khas. Kebanyakan parfum bayi memiliki wangi yang segar, lembut dan cenderung ringan. Kamu bisa memilih parfum aroma bayi sesuai dengan apa yang kamu suka. Parfum yang sangat populer adalah parfum dengan aroma powdery, atau aroma bedak yang biasa dipakai oleh bayi setiap selesai mandi. Atau untuk kamu yang menyukai aroma manis, kamu bisa memilih parfum dengan aroma bunga. Atau jika ingin wangi manis lain yang menyegarkan, parfum dengan aroma susu, madu dan citrus bisa menjadi pilihan parfum kamu.

Berita Terkait  10 Rekomendasi Merk Cream Pemutih Wajah BPOM Terbaik

2. Pilih Jenis Parfum Berdasarkan Daya Tahannya

Daya tahan parfum yang akan kamu pakai bisa disesuaikan juga dengan kebutuhan dan aktivitas kamu. Untuk kamu yang beraktivitas padat, parfum dengan jenis Eau de Parfum (EDP) sangat cocok untuk kamu pilih. Karena parfum jenis ini dapat bertahan selama 5 jam bahkan dapat bertahan seharian. Yang kedua adalah jenis parfum Eau de Toilette (EDT). Parfum jenis ini dapat bertahan selama 3-5 jam sehingga cocok jika digunakan sehari-hari. Kamu bisa mengoleskan parfum ini ke area tangan dan leher. Jenis parfum ini memiliki aroma yang lembut sehingga tidak akan mengganggu orang di sekitar kamu. Yang terakhir adalah jenis parfum Eau de Cologne (EDC). Parfum jenis ini sangat digemari kaum pria, tapi tidak menutup kemungkinan bagi kaum wanita yang juga ingin menggunakannya. Parfum jenis ini cenderung ringan sehingga tidak heran jika daya tahannya hanya sebentar, kurang lebih 2-3 jam. Sehingga kamu harus mengaplikasikan ulang parfum ini secara berkala.

3. Pilih Kemasan Yang Sesuai

Produk parfum memiliki ukuran dan bahan kemasan yang sangat bervariasi. Kebanyakan produk parfum dengan aroma bayi memiliki ukuran 100ml. Untuk bahan kemasan parfum kamu bisa pilih parfum berbahan plastik yang travel friendly. Selain mengurangi risiko rawan pecah, kemasan parfum berbahan plastik akan sangat mudah kamu bawa pada aktivitas sehari-hari. Untuk parfum kemasan kaca juga tidak kalah menarik. Kamu bisa simpan parfum dengan kemasan kaca pada barisan produk perawatan lainnya pada meja rias di kamar kamu.

Rekomendasi Parfum Aroma Bayi Terbaik

Sudahkah kamu menentukan parfum aroma bayi yang tepat dan sesuai dengan karakter kamu? Jika belum, dibawah ini kami akan berikan beberapa rekomendasi terbaik menurut versi sampurasun.co.id berikut ini.

1. Kokulu Parfum By Cuddle

Kokulu Parfum By Cuddle
Kokulu Parfum By Cuddle

Spesifikasi Parfum Kokulu Parfum By Cuddle

Merk Cuddle
Bahan Aroma Powdery
Jenis Eau de Toilette (EDT)
Ukuran 20 ml, 30 ml dan 50 ml
Tipe Spray
Rate 4.8
Harga Rp 12.000 – Rp 22.000

Kokulu perfume merupakan parfum yang terinspirasi dari brand-brand parfum terkenal di dunia dengan tingkat kemiripan kurang lebih 80% – 95%, diracik oleh ahli berpengalaman selama bertahun-tahun membuat kokulu perfume menjadi parfum dengan kualitas tinggi. Parfum kokulu by cuddle termasuk jenis parfum Eau de Toilette (EDT) sehingga sangat cocok jika digunakan untuk sehari-hari. Namun ketahanan parfum ini tergantung dengan cara pemakaian dan aktifitas sehari-hari. Parfum ini bisa digunakan langsung pada kulit, bisa juga digunakan pada baju.

2. Parfum Aroma Bayi Zwitsbebbo

Parfum Aroma Bayi Zwitsbebbo
Parfum Aroma Bayi Zwitsbebbo

Spesifikasi Parfum Aroma Bayi Zwitsbebbo

Berita Terkait  10+ Rekomendasi Krim Malam Untuk Memutihkan Wajah dan Mengecilkan Pori-Pori
Merk Zwitsbaby
Bahan Aroma Zwitsal
Jenis Eau de Toilette (EDT)
Ukuran 35 ml
Tipe Spray
Rate 4.7
Harga Rp 13.000

Parfum aroma bayi Zwitsbebbo merupakan rekomendasi parfum bayi terbaik yang ada dikelasnya. Parfum ini dapat digunakan oleh kaum pria maupun wanita. Parfum ini sangat ringan dan harum sehingga dapat menenangkan fikiran dan mampu meningkatkan kepercayaan diri. Aroma parfum ini menyerupai aroma produk perawatan bayi merk zwitsal yang memiliki wangi yang khas. Parfum ini memiliki ukuran 35ml dengan kemasan berbahan kaca yang sangat elegan. Harganya yang terjangkau dan sangat mudah didapatkan di toko online maupun offline.

3. Parfum Cussons Baby

Parfum Cussons Baby
Parfum Cussons Baby

Spesifikasi Parfum Cussons Baby

Merk Cussons
Bahan Aroma Cussons Baby
Jenis Eau de Parfume (EDP)
Ukuran 30 ml
Tipe Spray
Rate 4.7
Harga Rp 10.000

Parfum Cussons Baby diproduksi dengan aroma khas cussons dan memberikan nuansa aroma bayi sepanjang hari. Parfum ini berjenis Eau de Parfum (EDP) sehingga daya tahannya bisa 8 sampai 12 jam, sehingga sangat cocok dipakai untuk kamu yang memiliki aktifitas yang padat. Selain untuk membuat tubuh kamu harum, parfum ini juga bisa digunakan pada kain seperti pada bantal ataupun sprei. Wanginya sangat ringan dan khas cussons, selain itu wangi parfum ini juga bisa menjadi aromatherapy yang akan membuat kamu rileks.

4. Parfum Zwitsal Baby By Indowangi

Parfum Zwitsal Baby By Indowangi
Parfum Zwitsal Baby By Indowangi

Spesifikasi Parfum Zwitsal Baby By Indowangi

Merk Indowangi
Bahan Aroma Buah & Bunga Segar
Jenis Eau de Parfume (EDP)
Ukuran 6 ml
Tipe Roll On
Rate 4.8
Harga Rp 6.000

Parfum Zwitsal Baby By Indowangi merupakan produk parfum bayi terbaik dengan travel size yang cocok untuk dibawa bepergian. Kemasan parfum ini berbahan kaca dilengkapi dengan roll-on untuk mengaplikasikan parfum ini. Parfum ini memiliki banyak varian aroma. Ada varian original dengan aroma zwitsal yang khas. Ada pula dengan aroma buah dan bunga yang segar dengan nama varian Switsbaby CERRY BLOSSOM,  Switsbaby VANILLA, Switsbaby CANDY dan varian lainnya.

5. Inspired Parfum Johnson’s Baby

Inspired Parfum Johnson's Baby
Inspired Parfum Johnson’s Baby

Spesifikasi Inspired Parfum Johnson’s Baby

Merk Johnson’s
Bahan Aroma Johnson’s Baby
Jenis Eau de Cologne (EDC)
Ukuran 30 ml
Tipe Spray
Rate 4.9
Harga Rp 9.000

Parfum ini merupakan parfum yang diracik khusus dan terinspirasi dari aroma parfum johnson’s baby. Parfum ini termasuk jenis Eau de Cologne (EDC) sehingga penggunaannya hanya dapat bertahan 2-3 jam. Kamu perlu mengaplikasikan parfum ini secara berkala untuk tetap wangi. Parfum ini memiliki tiga jenis varian yaitu varian Morning Dew, Colonia dan varian Summer. Tentu ketiga varian tersebut memiliki aroma khas nya masing-masing.

6. Parfum Thailand Variant Baby

Parfum Thailand Variant Baby
Parfum Thailand Variant Baby

Spesifikasi Parfum Thailand Variant Baby

Berita Terkait  12 Rekomendasi Pasta Gigi Untuk Memutihkan Gigi Terbaik
Merk Thailand Variant Baby
Bahan Aroma Powdery
Jenis Eau de Cologne (EDC)
Ukuran 35 ml
Tipe Spray
Rate 4.8
Harga Rp 5.5000

Parfum Thailand Variant Baby merupakan parfum yang terinspirasi dari aroma produk perawatan bayi seperti merk johnson’s, zwitsal, kodomo, cussons dan merk lainnya. Memiliki ukuran travel size yaitu 35ml sehingga sangat cocok untuk dibawa bepergian. Parfum ini berjenis Eau de Cologne (EDC) jadi harumnya hanya mampu bertahan 2-3 jam. Kamu bisa borong semua varian parfum ini karena harganya sangat terjangkau.

7. Body Mist Holigrels Very Baby

Body Mist Holigrels Very Baby
Body Mist Holigrels Very Baby

Spesifikasi Body Mist Holigrels Very Baby

Merk Very Baby
Bahan Aroma Baby Warm & Powdery
Jenis Eau de Cologne (EDC)
Ukuran 30 ml
Tipe Spray
Rate 6
Harga Rp 20.500

Body Mist Holigrels Very Baby hadir dengan aroma baby warm dan powdery yang sama sekali tidak bau alkohol. Parfum ini tidak menimbulkan bekas noda di pakaian dan sangat aman untuk kulit sensetif. Kemasannya yang travel size yaitu 30ml. Harganya juga cukup terjangkau. Jenis parfum ini Eau de Cologne (EDC) sehingga tidak heran kalau wanginya tidak tahan lama.

8. Freshchubs Parfum Baju 100ml – Baby Bunny

Freshchubs Parfum Baju 100ml - Baby Bunny
Freshchubs Parfum Baju 100ml – Baby Bunny

Spesifikasi Freshchubs Parfum Baju 100ml – Baby Bunny

Merk Baby Bunny
Bahan Aroma Powdery
Jenis Eau de Perfume (EDP)
Ukuran 100 ml
Tipe Spray
Rate 4.8
Harga Rp 40.000

Freshchubs memproduksi parfum dengan varian baby bunny yang wanginya seperti bedak bayi merk johnson’s. Selain wanginya yang seperti aroma bayi, parfum ini juga menyegarkan karena mengandung antibacterial yang tentunya aman untuk semua kalangan. Harganya sangat terjangkau untuk ukuran parfum 100ml. Apalagi ini jenis parfum Eau de Perfume (EDP), sangat cocok digunakan sehari-hari terutama untuk kamu yang beraktifitas padat.

9. Morris Little Girls Body Mist

Morris Little Girls Body Mist
Morris Little Girls Body Mist

Spesifikasi Morris Little Girls Body Mist

Merk Morris Little Girls
Bahan Aroma Citrus, Bunga dan Buah
Jenis Eau de Cologne (EDC)
Ukuran 100 ml
Tipe Spray
Rate 4.9
Harga Rp 14.000

Morris Little Girls Body Mist hadir sebagai parfum anak-anak dan dewasa. Memiliki aroma citrus, bunga dan buah sehingga akan sangat menyegarkan jika menggunakan parfum ini. Ukuran parfum ini 100m dengan tiga varian yaitu Secret Garden dengan aroma bunga menyegarkan, Painting Dream dan Roller Up dengan aroma buah yang manis.

10. Gensbaby Parfum

Gensbaby Parfum
Gensbaby Parfum

Spesifikasi Gensbaby Parfum

Merk Gensbaby
Bahan Aroma Powdery
Jenis Eau de Cologne (ECC)
Ukuran 30 ml
Tipe Spray
Rate 4.7
Harga Rp 15.000 – 17.000

Gensbaby Parfum dirancang khusus dengan aroma khas Zwitsal yang akan memberikan wangi bayi sepanjang hari. Selain berfungsi sebagai pewangi, parfum ini juga bisa digunakan sebagai aromaterapi karena memiliki wangi yang menenangkan dan membuat rileks. Dengan ukuran 30ml harganya cukup terjangkau. Parfum ini tersedia dalam tiga varian yaitu original, red rose dan cerry blosom.

Kesimpulan

Parfum memang menjadi bagian terpenting bagi semua kalangan. Selain untuk membuat wangi tubuh kamu, parfum juga dapat menambah kepercayaan diri kamu. Kamu tidak akan terganggu lagi dengan bau badan karena aktivitas sehari-hari kamu yang mungkin akan membuat kamu sering berkeringat. Semoga rekomendasi parfum aroma bayi terbaik diatas dapat membantu kamu menentukan parfum aroma bayi yang tepat.

/* */