10 Rekomendasi Bingkisan Terbaik Untuk Sahabat (Review Terbaru 2023)

Bingkisan merupakan hadiah atau kado yang diberikan kepada teman, sahabat atau kerabat di saat moment tertentu. Biasanya terdiri dari beberapa macam hadiah yang dikemas dan dihias sehingga lebih terlihat menarik. Bagi Anda yang masih bingung ingin memberi hadiah apa untuk sahabat jika mendekati moment spesial, artikel kali ini kami akan membahas 10 rekomendasi bingkisan terbaik untuk sahabat (review terbaru 2023).

Rekomendasi Bingkisan Terbaik Untuk Sahabat
Rekomendasi Bingkisan Terbaik Untuk Sahabat

Memberikan bingkisan atau sering disebut hampers memiliki tujuan yaitu sebagai bentuk kepedulian sesama, saling menghargai dan bentuk kasih sayang. Maka dari itu Anda perlu mengetahui hampers seperti apa yang cocok diberikan kepada sahabat dengan moment yang juga tepat. Kami akan memberikan beberapa tips dalam memilih ide bingkisan di bawah ini.

Tips Memilih Bingkisan Terbaik

Karena begitu banyak macam ide bingkisan yang dapat Anda berikan kepada sahabat, Sampurasun.co.id telah merangkum beberapa tips ketika memilih bingkisan terbaik sebagai berikut :

1. Tentukan Jenis

Tips yang pertama ketika membeli bingkisan yaitu tentukan dulu jenisnya. Berdasarkan kegunaannya bingkisan terbagi menjadi 2 jenis. Pertama jenis hadiah yang dapat dirasakan langsung manfaatnya atau disebut consumble. Contohnya bingkisan makanan dan minuman, bodycare, skincare dan lain-lain. Kedua jenis bingkisan yang awet dan cocok sebagai cindera mata, misalnya bingkisan berupa alat makan, dekorasi rumah, perlengkapan ibadah dan lain sebagainya.

2. Sesuaikan Moment

Tips yang kedua yaitu sesuaikan dengan moment. Memberikan bingkisan tentu harus menyesuaikan dengan hari atau peristiwa tertentu untuk memudahkan hadiah apa yang akan Anda berikan. Misalnya pada moment Lebaran, Natal atau hari raya besar, bingkisan berupa makanan, kue kering dan perlengkapan solat bisa menjadi ide yang cocok.  Sedangkan untuk moment pernikahan, Anda bisa memberikan bingkisan seperti baju couple, perlengkapan masak, perlengkapan mandi, atau jenis lainnya. Untuk sahabat yang baru melahirkan, beragam bentuk hadiah dapat dijadikan ide bingkisan, seperti bodycare untuk bayi, perlengkapan makan, perlengkapan menyusui dan lain-lain.

Berita Terkait  Rekomendasi Kado Ulang Tahun Untuk Anak Perempuan Umur 17 Tahun

3. Pilih yang Bermanfaat

Tips yang terakhir dalam memilih bingkisan terbaik yaitu pastikan hadiah tersebut bermanfaat. Hal ini agar hadiah yang Anda berikan tidak sia-sia dan tetap berguna untuk penerima. Untuk itu Anda harus meneliti terlebih dulu hadiah apa yang kiranya akan bermanfaat bagi sahabat yang akan menerima bingkisan dari Anda. Anda juga bisa menanyakan lebih dulu barang apa yang sedang diperlukan atau diinginkan oleh si penerima agar bingkisan Anda tepat pada sasarannya.

Rekomendasi Bingkisan Terbaik Untuk Sahabat

Setelah tadi membahas tips ketika memilih bingkisan, selanjutnya akan kami berikan pilihan produk terbaiknya. Berikut rekomendasi bingkisan terbaik untuk sahabat :

1. Gift Astagina by Ina Cookies

Gift Astagina by Ina Cookies
Gift Astagina by Ina Cookies

Spesifikasi Gift Astagina by Ina Cookies

Merk Ina Cookies
Jenis Makanan
Isi 3 Toples Kue Nastar
Kemasan Paper Box
Rate 4.8
Harga Rp 95,000 -an

Rekomendasi pertama ada bingkisan makanan untuk teman dari merk kue kering terkenal yaitu Ina Cookies. Terdiri dari 3 toples nastal lembang yang memiliki cita rasa yang premium dan dikemas dalam sebuah box eksklusif dan elegan sehingga cocok dijadikan hadiah yang berkualitas dan pasti akan disukai sahabat dan kerabat tersayang. Bingkisan ini dibandrol dengan harga yang masih terjangkau yaitu 95 ribuan.

2. Garlickys Premium Hampers Set Rempah

Garlickys Premium Hampers Set Rempah
Garlickys Premium Hampers Set Rempah

Spesifikasi Garlickys Premium Hampers Set Rempah

Merk Garlickys
Jenis Bumbu Masakan
Isi 8 Pcs Rempah Bubuk
Kemasan Paper Box
Rate 4.9
Harga Rp 130,000 -an

Selanjutnya ada bingkisan hari raya dari Garlickys Premium yang berisi paket bumbu rempah. Satu paket terdiri dari 8 pcs rempah diantaranya Garlic Powder, Onion Powder, Shallot Powder, Blackpepper Powder, Oregano, Chilli Powder, Paprika Powder, Indian Curry, dan dikemas dalam paper box yang cantik. Bingkisan ini juga cocok diberikan sebagai hampers pernikahan, hampers rumah baru atau hampers ulang tahun.

3. Maseo – Hampers Madu Asli Murni

Maseo - Hampers Madu Asli Murni
Maseo – Hampers Madu Asli Murni

Spesifikasi Maseo – Hampers Madu Asli Murni

Berita Terkait  10 Rekomendasi Buket Bunga Pengantin Terbaik (Review Terbaru 2023)
Merk Maseo
Jenis Makanan
Isi 3 Madu Murni 300 gr
Kemasan Box
Rate 5.0
Harga Rp 270,000 -an

Rekomendasi kado bingkisan selanjutnya ada Hampers Madu Asli dari Maseo. Dalam satu box eksklusifnya terdiri dari 3 jenis madu murni masing-masing berukuran 300 gram, pouch, sendok katu dan kartu ucapan. Untuk Anda yang mencari bingkisan yang beda dari lain dan bermanfaat bagi kesehatan, produk ini bisa menjadi pilihan yang tepat.

4. Pigeon Parcel Standard

Pigeon Parcel Standard
Pigeon Parcel Standard

Spesifikasi Pigeon Parcel Standard

Merk Pigeon
Jenis Kebutuhan Bayi
Isi Bodycare, Botol Susu dan Breads Pads
Kemasan Keranjang
Rate 4.8
Harga Rp 217,000 -an

Jika Anda sedang mencari rekomendasi kado untuk sahabat perempuan yang baru melahirkan, produk dari Pigeon ini menyediakan paket lengkap yang memenuhi kebutuhan bayi dan ibu, produk toiletries sampai produk menyusui. Isi dari paket bingkisan ini diantaranya Baby Hair Lotion, Baby Lotion, Baby Oil, Baby Cologne, Baby Wash, Pigeon Botol PP Wide Neck 160, Pigeon Peristaltic Plus “Nipple” dan  Breads Pads.

5. Ndalem – Bingkisan Coklat

Ndalem - Bingkisan Coklat
Ndalem – Bingkisan Coklat

Spesifikasi Ndalem – Bingkisan Coklat

Merk Ndalem
Jenis Snack
Isi 3 Pcs Coklat
Kemasan Box
Rate 5.0
Harga Rp 115,000 -an

Berikutnya ada rekomendasi kado untuk sahabat yaitu Bingkisan Coklat dari merk Ndalem. Bingkisan snack ini cocok diberikan sebagai hampers ulang tahun atau wisuda. Hampers box ini terdiri dari 3 pcs coklat dengan varian yang berbeda yaitu rasa dark, milk, dan white yang masing-masing berukuran 85 gram, kartu ucapan dan bonus 2 pcs coklat dengan rasa random.

6. Ovrbody Vanilla Cookies Body Care Kit

Ovrbody Vanilla Cookies Body Care Kit
Ovrbody Vanilla Cookies Body Care Kit

Spesifikasi Ovrbody Vanilla Cookies Body Care Kit

Merk Ovrbody
Jenis Body Care
Isi Body Cream & Body Wash
Kemasan Box
Rate 5.0
Harga Rp 143,000 -an

Selanjutnya ada Ovrbody Body Care Kit yang cocok dijadikan bingkisan ulang tahun untuk sahabat. Hampers yang berisi paket perawatan tubuh ini terdiri dari body wash dan body cream dengan aroma vanilla cookies yang manis, kartu ucapan dan shower puff. Dengan kemasan yang premium, hadiah ini bisa untuk naikin mood penerima karena produk ini wangi, calming dan juga bisa bikin kulit badan lebih sehat.

Berita Terkait  Rekomendasi Hadiah Ulang Tahun Untuk Istri Yang Berkesan Dan Sederhana

7. Paket Electric Diffuser Essential Oil Capsen

Paket Electric Diffuser Essential Oil Capsen
Paket Electric Diffuser Essential Oil Capsen

Spesifikasi Paket Electric Diffuser Essential Oil Capsen

Merk Capsen
Jenis Diffuser
Isi Elektric Diffuser & 2 Pcs Essential Oil
Kemasan Box
Rate 5.0
Harga Rp 435,000 -an

Selanjutnya ada paket hampers dari Capsen yang terdiri dari Electric diffuser dan 2 pcs essential oil yang cocok dijadikan sebagai ide kado ultah untuk sahabat. Electric diffusernya memiliki ukuran
 400ml/450ml. Varian oilnya yaitu Sweet Orange
 10ml dan Mint Eucalyptus
 10ml. Bingkisan ini dikemas dalam box tebal yang dipercantik menggunakan pita.

8. SAF Hampers Gift Set Kayu

SAF Hampers Gift Set Kayu
SAF Hampers Gift Set Kayu

Spesifikasi SAF Hampers Gift Set Kayu

Merk SAF
Jenis Alat Makan
Isi Mangkok, Gelas dan Sendok
Kemasan Box
Rate 5.0
Harga Rp 80,000 -an

Jika Anda mencari kado unik untuk sahabat, produk dari SAF satu ini bisa menjadi referensi terbaik. Kado untuk sahabat yang murah ini terdiri dari Mangkok donat, gelas kayu dan 2 pcs Sendok ala Korea yang dikemas dalam paper box. Dengan harga yang terbilang murah yaitu 80 ribuan saja, Anda sudah bisa memberi hampers yang kekinian dan estetik ini kepada sahabat tercinta.

9. Fox and Bunny – Hampers Hangat

Fox and Bunny - Hampers Hangat
Fox and Bunny – Hampers Hangat

Spesifikasi Fox and Bunny – Hampers Hangat

Merk Fox and Bunny
Jenis Mainan Edukasi
Isi Baby Book, Wooden Teether dan Cookies
Kemasan Rotan dan Tille
Rate 5.0
Harga Rp 399,000 -an

Tidak ada salahnya memberikan hadiah berupa mainan edukasi anak kepada sahabat yang baru melahirkan. Berikut ini merupakan rekomendasi kado bingkisan yang terdiri dari 3 Series Baby Book (Sea Book, Forest Book & Little Face), Premium Kukis, Wooden Teether dan Custom Gift Card yang dikemas menggunakan rotan yang dipadukan dengan tille yang cantik.

10. Bingkisan Mukena Tazbiya

Bingkisan Mukena Tazbiya
Bingkisan Mukena Tazbiya

Spesifikasi Bingkisan Mukena Tazbiya

Merk Tazbiya
Jenis Perlengkapan Ibadah
Isi Mukena
Kemasan Paper Box
Rate 4.9
Harga Rp 219,000 -an

Rekomendasi produk yang terakhir ada kado untuk sahabat muslimah yaitu satu set perlengkapan sholat dari merk Tazbiya. Satu paketnya terdiri dari 1 set mukena, 1 pcs tasbih, greeting card dan dikemas menggunakan box eksklusif dengan balutan pita satin berwarna elegan. Bingkisan ini cocok dijadikan hampers lebaran, hadiah ulang tahun dan hadiah pernikahan.

Kesimpulan

Itulah dia pembahasan kali ini tentang 10 rekomendasi bingkisan terbaik untuk sahabat (review terbaru 2023) lengkap dengan tips cara memilihnya. Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari ide hampers untuk diberikan kepada teman atau sahabat. Jangan lupa untuk selalu mempertimbangkan manfaat dari produk bingkisan yang akan diberikan. Jangan ragu untuk menjadikan rekomendasi produk di atas sebagai referensi Anda.

/* */